Sabtu, 03 November 2012

Makanan Saring

Diberikan kepada pasien sesudah mengalami operasi tertentu : pada infeksi akut, termasuk infeksi saluran cerna seperti gastroenteritis, dan kesukaran menelan. menurut keadaan penyakit, makanan saring dapat diberikan langsung kepada pasien atau sebagai peralihan dari makanan cair ke makanan lunak. makanan ini diberikan untuk jangka waktu pendek karena tidak memenuhi kebutuhan gizi, terutama kalori dan tiamin.

Nilai gizi makanan saring adalah 1.900 kalori, protein 72 gr, lemak 83 gr, karbohidrat 223 gr, kalsium 1,3 gr, besi 25,6 mg, vitamin A 9.700 SI, tiamin 0,8 mg dan vitamin C 176 mg.

(Sumber : Kapita Selekta Kedokteran Edisi Ketiga Jilid 1, Media Aesculapius)

0 komentar:

Posting Komentar